Minggu, 22 Januari 2023

Hujan di Batanghari Diprediksi Sampai April

KATABERITA.CO.ID.BATANGHARI - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Batanghari menyebutkan, diawal tahun 2023 ini potensi terjadinya curah hujan mulai dari rendah hingga tinggi akan terus terjadi. Bahkan prakiraan hujan tersebut akan terjadi hingga bulan April mendatang. Minggu (23/01)

Sekretaris Badan Penanggulagan Bencana Daerah Kabupaten Batanghari Syamral Lubis mengatakan, curah hujan saat ini hampir terus menerus melanda beberapa wilayah yang ada di Kabupaten Batanghari. Hal tersebut sudah tentu menjadi perhatian Pemerintah.

“Dari hasil prakiraan yang didapatkan oleh pihaknya dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, curah hujan terjadi hingga bulan April mendatang,”Katanya.

Dilanjutkan Syamral, di awal Januari ini memang masih diperkirakan hujan terus terjadi, namun tidak merata wilayahnya, sedangkan mulai dari Februari hingga selanjutnya, potensi hujan diperkirakan dengan intensitas sedang.

“Meski begitu, tidak menutup kemungkinan akan terjadi bahaya banjir bandang, seperti yang terjadi pada tahun 2003 lalu, sebab saat ini cuaca terbilang dapat berubah-ubah, dimana potensi hujan lebat disertai angin kencang juga sering terjadi,”Ungkapnya

Sementara itu, dirinya juga menghimbau terutama masyarakat yang ada di wilayah bantaran aliran sungai batanghari, yaitu khususnya di tujuh Kecamatan yang ada terkecuali Kecamatan Bajubang.

“Saya menghimbau, agar masyarakat harus waspada akan potensi terjadinya bencana longsor, mengingat hujan yang ada saat ini sudah tentu dapat menyebabkan tanah tergerus kesungai,”Tutupnya.(Der)