Senin, 14 Agustus 2023

Bupati dan DPRD Tanda Tangani Nota Kesepakatan KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2024

BATANGHARI - Rapat Paripurna Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA PPAS Tahun Anggaran 2024 berlangsung pada Senin, 14 Agustus 2023 di Ruang Sidang DPRD Kabupaten Batang Hari.

Rapat yang dihadiri langsung Bupati Batang Hari berjalan tertib dan aman serta dihadiri oleh Wakil Bupati Batang Hari Unsur, Pimpinan DPRD beserta anggota DPRD Batang Hari, Sekretaris Daerah beserta para Kepala OPD dilingkup Pemkab Batang Hari serta undangan lainnya.

Rapat ini merupakan hasil dari finalisasi Rapat Badan Anggaran DPRD Kabupaten Batang Hari dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Batang Hari terkait R-APBD Kabupaten Batang Hari Tahun Anggaran 2024.

Dalam laporan Badan Anggaran DPRD Kabupaten Batang Hari yang disampaikan oleh Turisman selaku Anggota Badan Anggaran DPRD Kabupaten Batang Hari disebutkan dari hasil pembahasan yang telah dilakukan bersama antara Badan Anggaran DPRD dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah, maka Badan Anggaran mengambil kesimpulan bahwa secara umum sistematika penyusunan dokumen Kebijakan Umum APBD (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran 2024 telah memenuhi ketentuan sebagaimana mestinya dan telah layak dilanjutkan untuk tahapan berikutnya, berupa penandatanganan kesepakatan antara Bupati bersama Pimpinan DPRD Kabupaten Batang Hari.

Setelah Laporan Banggar, maka Nota Kesepakatan KUA-PPAS Tahun Anggaran 2024 ditandatangani oleh Bapak Muhammad Fadhil Arief (Bupati Batang Hari) selaku pihak pertama dan atas nama Pemerintah Kabupaten Batang Hari dengan Ibu Anita Yasmin (Ketua DPRD Kabupaten Batang Hari) serta Bapak M. Jaafar, SH dan Bapak Ilhamuddin, S.Pd.I (Wakil Ketua DPRD Kabupaten Batang Hari) selaku pihak kedua dan atas nama DPRD Kabupaten Batang Hari, menyepakati antara lain:Pendapatan Daerah, Target Pendapatan pada Tahun Anggaran 2024 disepakati sebesar Rp1.662.195.412.758. Yang terdiri dari: Pendapatan Asli Daerah, Pendapatan Transfer, Dan Lain – Lain Pendapatan Daerah yang Sah
Belanja Daerah, Target belanja daerah pada Tahun Anggaran 2024 disepakati sebesar sebesar Rp1.594.696.470.834. Yang diuraikan dalam 4 (empat) kelompok belanja sebagai berikut : Belanja Operasi, Belanja Modal, Belanja Tidak Terduga, Dan Belanja Transfer.
Penerimaan Pembiayaan Daerah berasal dari SiLPA tahun sebelumnya diproyeksikan sebesar Rp. 24.501.058.076,00. Pengeluaran Pembiayaan sebesar Rp. 92.000.000.000,00 sehingga jumlah pembiayaan netto sebesar Rp. (Rp.67.498.941.924,00).

Rapat yang berlangsung di Ruang Utama Gedung DPRD Kabupaten Batang Hari, Jalan Jenderal Sudirman ini ditutup dengan Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA-PPAS R-APBD Kabupaten Batang Hari Tahun Anggaran 2024 oleh Pimpinan DPRD Kabupaten Batang Hari dan Bupati Batang Hari.(Der)